![]() |
Jelang Penilaian ADIPURa, Warga Pasaman Dihimbau Jaga Lingkungan - |
Selain itu, himbauan yang direalisasikan melalui surat edaran nomor 666/667/PLPHL/2015 tertanggal Senin (11/5), BLH juga menghimbau warga agar membuang sampah pada tempatnya. Dan menata lingkungan sekitar agar tetap hijau, mengelola sampah organik menjadi kompos dan sampah organik an organik diolah atau ditabung di Bank Sampah yang telah disediakan.
Kepala BLH Pasaman, Silfia Evayanti kepada wartawan mengatakan direncanakan tim akan turun pada 13-16 Mei mendatang. Untuk menghadapi itu makanya ia mengeluarkan surat edaran tersebut.
Selain kepada masyarakat, surat edaran tersebut juga diberikan kepada instansi pemerintah maupun instansi vertikal yang ada di Pasaman.
Tidak saja sebatas himbauan melalui surat edaran, melalui mobil publikasi Humas Pemkab Pasaman, pihak Pemkab juga menyuarakan himbauan tersebut ke tengah-tengah masyarakat.
“Ini merupakan bentuk keseriusan kami menghadapi penilaian adipura tahun 2014-2015,” ujar Kabag Humas Pasaman, Budhi Hermawan.
Menurutnya, sebagai kabupaten yang telah dua kali berturut-turut mendapat penghargaan adipura, Pasaman optimis akan kembali mendapat penghargaan tertinggi yang dikeluarkan Kementrian Lingkungan Hidup itu.
Posting Komentar